Pelaksanaan Pemberian BPNT APBD di Kalurahan Kalidengen

Pada hari Selasa 29 Juni dilaksanakan pemberian BPNT APBD di Kalurahan Kalidengen dihadiri Panewu Temon Drs Agus Hidayat, M.Si 

dan Kepala Jawatan Sosial Kapanewon Temon Ibu Adika Galih S, S.Sos. Pemeberian bantuan ini diberikan untuk membantu masyarakat di wilayah Kapanewon Temon. Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) adalah bantuan pangan dari pemerintah yang diberikan kepada KPM setiap bulannya melalui mekanisme akun elektronik yang digunakan hanya untuk membeli pangan di e-Warong KUBE PKH / pedagang bahan pangan yang bekerjasama dengan Bank HIMBARA. Bertujuan untuk mengurangi beban pengeluaran serta memberikan nutrisi yang lebih seimbang kepada KPM secara tepat sasaran dan tepat waktu.